Rabu, 03 Maret 2021

Web Developer Tangerang - Domain Website dan Fungsinya

Web Developer Tangerang - Apa yang sahabat Web Developer Tangerang ketahui tentang Domain? Mungkin banyak dari kalian yang bilang, domain itu adalah alamat website, serperti www.blablablabal.com dan sejenisnya. Atau mungkin kamu belum tau dan baru menyadari setelah membaca artikel ini?

Jika kamu sering menggunakan internet untuk browsing dan mengunjungi website, kamu pasti bakal notis pada akhir alamat website terdapat .id, .com, .org dan lain-lain. Nah, akhiran dari alamat website itulah yang disebut dengan Domain.

Masih bingung tentang pengertian Domain? Coba kalian baca artikel buatan Web Developer Tangerang sampai selesai.

Web Developer Tangerang - Domain dan Fungsinya


Web Developer Tangerang - Domain dan Fungsinya
Web Developer Tangerang - Domain dan Fungsinya

Apa Itu Domain?

Seperti yang sudah dijelaskan diatas. Domain adalah sebuah alamat website yang ada diinternet.

Simpelnya, jika situs website adalah rumah kamu, maka domain adalah alamat rumah (website) kamu.

Dengan begitu, orang-orang akan lebih mudah untuk mencari/menemukan rumah(website) milik kamu dengan adanya alamat(domain) ini.

Pada dasarnya, domain itu digunakan untuk mempermudah pengguna internet dalam mencari atau mengujungi suatu website. Mengapa disebut mempermudah? Aslinya, website yang sering kita kungjungi seperti Facebook, Google, Twitter, dan lain sebagainya itu menggunakan alamat IP untuk dapat mengakses/masuk kedalam websitenya.

Kan sangat tidak mungkin jika kamu diharuskan menghafal alamat IP yang rumit hanya untuk mengakses Facebook dan kawan-kawannya. Nah, maka dari itu sistem Domain dibuat untuk mengatasi masalah tersebut.

Jadi bisa dikatakan bahwa hadirnya domain membuat segalanya di internet terasa lebih mudah jika dibandingkan dengan menggunakan alamat IP.

 

Fungsi Dari Domain

Domain berfungsi sebagai alat untuk mengidetifikasi sebuah website, atau dalam artian Domain ini berfungsi sebagai jembatan yang dapat mengantarkan user menuju rumah kamu.

Contohnya, jika kamu ingin mengujungi website facebook.com. Maka facebook merupakan website yang ingin kamu kunjungi, sedangkan .com adalah bentuk dari domain itu sendiri.

Jadi secara tidak langsung, domain ini berfungsi untuk menuntun kamu agar sampai ke facebook.com melewati jutaan atau bahkan milyaran alamat website yang ada diinternet.

Domain itu bersifat unik, dan tidak ada alamat website yang ada diinternet yang memiliki domain yang sama. Oleh karena itu, bagi kalian yang ingin mendaftarkan domain untuk website milik kalian. Ada baiknya kalian sudah memiliki nama domain yang unik dan belum pernah digunakan oleh website lain.

Domain yang sudah didaftarkan atau dibuat, maka akan langsung terdaftar di organisasi yang bernama ICANN (Internet Corporation for Assigned Names dan Numbers). Dengan begitu, tidak akan ada website lain yang memiliki domain yang sama dengan domain milik website kamu.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar