Jumat, 23 Juli 2021

Mengapa Website Lemot Saat Diakses

Website Lemot – Website yang lemot atau lambat ketika diakses memang menyebalkan. Apalagi jika website tersebut penting sekali untuk diakses secara cepat. Akan tetapi jangan risau, khususnya bagi kalian yang memiliki website.

Karena ada cara mengatasi website yang lemot atau lambat saat diakses. Bagaimana caranya? Silahkan simak penjelasan berikut ini tentang website lemot saat diakses berikut ini:

 

Penyebab Website Lemot Saat Diakses Di PC

website lemot saat dibuka di pc

  • Server Lambat atau Lemot

Performa server atau hosting sangat menentukan kinerja atau performa dari suatu website. Server atau hosting ini biasanya akan menyimpan segala macam data yang diperlukan untuk menampilkan website sekaligus melayani permintaan/request dari pengujung website. 

Jika server atau layanan hosting yang digunakan kurang memadai. Bukan tidak mungkin website yang kita miliki akan lemot dan lambat saat diakses oleh pengujung. Oleh karena itu, saya sarankan kepada kalian untuk mengganti server atau layanan hosting yang lebih memadai agar mendapatkan performa yang lebih optimal untuk website kalian.

Selain itu, lokasi server dan juga layanan hosting ini perlu diperhatikan juga. Jika memang target kalian adalah orang-orang dari dalam negri. Maka beli atau gunakanlah server atau layanan hosting yang ada di dalam negri. Begitupun sebaliknya. Tujuannya apa? Agar pengguna yang mengakses website kalian tidak lagi merasakan yang namanya lemot atau lambat saat mengakses website.

 

  • Tidak Menggunakan CDN

CDN atau Content Delivery Network ini dapat membantu mempercepat loading pada website kita. Akan tetapi, masih ada banyak website yang masih belum memanfaatkan CDN ini untuk websitenya. 

CDN ini bersifat global dan dapat digunakan oleh siapa saja. Selain itu, mereka memiliki server dimasing-masing negara. Jadi, ketika ada request yang masuk kedalam website kita dan kita menggunakan CDN. Maka, request tersebut akan diproses dan dilayani oleh server CDN terdekat.

 

  • Konten Multimedia Yang Berlebihan

Tidak sedikit website yang lemot atau lambat diakses karena terlalu berlebihan dalam penggunaan konten multimedianya. Tidak salah memang karena mereka sebagai pemilik website ingin menampilkan tampilan website yang terbaik untuk para pengujung websitenya. 

Akan tetapi, jika tidak dikelola dengan baik dan penggunaan yang berelebihan. Dapat menyebabkan website yang kita miliki menjadi lemot dan bahkan sangat lama untuk diakses. Karena web browser client akan mengunduh data-data dari website kalian yang pastinya sangat besar dan banyak. 

Untuk itu, bijaklah dalam penggunaan konten multimedia untuk menghias website kalian. Kalian dapat menggunakan tools untuk mengkompres ukuran gambar agar lebih kecil lagi, lalu menggunakan CSS minify untuk mengkompres file CCS website kalian yang gendut, menggunakan CDN, dan lain sebagainya.

 

  • Management Cache Yang Kurang Baik

Caching merupakan sebuah proses penyimpanan data pada suatu website agar ketika dikunjungi di kemudia hari, website tersebut lebih cepat terbukannya. Cara ini dapat menurunkan penggunaan bandwidth pengguna maupun server dan lebih cepat membuka suatu website.

Caching yang saya maksud disini merupakan server-side caching atau proses caching di sisi server. Jadi peranan server atau layanan hosting yang digunakan sangat berpengaruh sekali disini. Penyebab lain website lemot saat diakses adalah pengelolaan cache web yang kurang baik. Bisa dikarenakan salahnya dalam pengimplementasian maupun server/hosting yang kurang memadai.

 

  • Kebanyakan Iklan

Website memang dapat menjadi sumber penghasilan alternatif untuk kita. Caranya dengan memonetisasi website atau memasang iklan pada website. Akan tetapi, penggunaan iklan yang berlebihan dapat memperlambat website kita saat diakses.

Karena apa? Karena pengguna juga harus mendownload atau meload data iklan terlebih dahulu. Jika iklan berupa text atau gambar yang minim masih bisa cepat diload oleh user. Tapi bagaimana jika iklannya berupa video dan iklan gambar banner yang banyak?

 

Sekian dulu artikel mengenai penyebab website lemot saat diakses. Semoga tips diatas dapat bermanfaat untuk para pembaca blog ini. Selalu pastikan untuk mengikuti tata cara pembuatan website yang baik dan benar mulai dari struktur, desain, hingga pembuatan konten, agar dapat membuat user atau pengguna nyaman dalam mengujungi website kalian.

 

 

Kamis, 08 Juli 2021

Aplikasi Untuk Bisnis Online - Aplikasi POS Web

Aplikasi POS Web - Mengelola bisnis apalagi bisnis online saat ini itu sudah sangat mudah sekali, kita tidak perlu lagi repot-repot seperti dulu. Karena saat ini sudah ada berbagai macam aplikasi bisnis online yang bikin pengelolaan bisnis online kamu menjadi lebih mudah.

Web Dev Tangerang kali ini mau membagikan Aplikasi Untuk Bisnis Online yang wajib digunakan selain aplikasi pos web. Apa saja aplikasinya? Berikut ini adalah daftar Aplikasi Untuk Bisnis Online yang wajib digunakan selain aplikasi pos web untuk bisnis.

 

Aplikasi Gratis Untuk Bisnis Online


Aplikasi Untuk Bisnis Online - Aplikasi POS Web
Aplikasi Untuk Bisnis Online - Aplikasi POS Web

Aplikasi untuk perencanaan, pencatatan, dan manajemen proyek bisnis, aplikasi berikut ini dapat membantu kalian dalam memanajemen bisnis kalian, mulai dari perencanaan, hingga pencatatan. Berikut ini adalah daftar aplikasinya:

  1. Aplikasi POS Web

Aplikasi POS atau yang biasa kita kenal dengan aplikasi kasir adalah sebuah aplikasi yang dapat memudahkan kita untuk mencatat pengeluaran dan pemasukan toko, terutama toko yang memiliki banyak cabang. Saat ini, aplikasi POS sudah banyak dikembangkan lebih jauh lagi. Salah satunya adalah Aplikasi POS Web, yang memiliki keungulan dapat diakses diberbagai macam tempat.

Selain digunakan untuk tujuan penjualan, aplikasi POS biasanya menyediakan fitur untuk mengelola inventory atau stock produk. Dengan begitu, kalian tidak perlu lagi khawatir kekurangan stock.

Kelebihan yang ditawarkan oleh Aplikasi POS Web

  • Design interface yang enak dilihat dan mudah digunakan. Bahkan, kalian juga dapat melakukan kostumisasi tampilannya, dengan menyesuaikan apa yang kalian mau.
  • Dapat mengirimkan nota/tagihan/invoice secara digital atau online. Sehingga, kalian bisa meminimalisir untuk menggunakan nota/tagihan/invoice kertas, untuk menghemat biaya dan tentunya mendukung Go Green.
  • Aplikasi POS Web dapat diakses dari berbagai macam perangkat, mulai dari PC/Laptop, Tablet, hingga smartphone.
  • Memiliki berbagai macam fitur lengkap, mulai dari report yang dapat diakses dan dilihat kapan saja dan dimana saja, hingga fitur pengelelolaan stock produk.
  • Laporan yang mudah dibaca, dan tentunya bisa diolah lebih lanjut lagi.

 

  1. Keep Notes atau Google Notes

Jika kalian tiba-tiba memiliki ide atau mungkin memiliki rencana, ada baiknya jika kalian langsung mencatat ide tersebut dengan menggunakan aplikasi keep notes dari Google. Tujuan utama dari aplikasi ini adalah membantu para penggunanya untuk mencatat sesuatu agar mereka tidak lupa. Kan sangat disayangkan jika kalian memiliki ide yang bagus tapi buyar atau menghilang karena tidak dicatat.

Aplikasi keep notes ini banyak digunakan oleh para pemilik binis, terutama bisnis online untuk mencatat produk yang harus di restock atau membeli produk baru untuk dijual kembali. Keep notes dapat terintegrasi dengan akun Google kalian, sehingga kalian tidak perlu takut catatan kalian akan hilang.

Fitur yang ada pada aplikasi Keep notes

  • Terintegrasi dengan akun Google.
  • Tersedia fitur voice, image, dan drawing memo.
  • Fitur Checklist task.
  • Fitur label catatan.

 

  1. Spreadsheet

Aplikasi yang satu ini mungkin terdengar asing, akan tetapi bagi sebagian orang yang sudah pernah menggunakan aplikasi Microsoft Excel. Pastinya sudah mengenal aplikasi Spreadsheet dari Google ini. Aplikasi ini memiliki fungsi yang sama dengan MS Excel. Bedanya, aplikasi ini berbasis cloud yang tentunya lebih memudahkan Anda untuk bekerja kolaboratif dengan tim Anda.

Google Spreadsheet menawarkan 2 versi untuk para penggunanya, ada versi untuk Pribadi dan juga untuk Bisnis. Jika memang diperlukan untuk keperluan bisnis, kami sangan menyarankan untuk menggunakan versi bisnisnya. Karena kalian akan disediakan ruang penyimpanan khusus dan juga sistem keamanan yang lebih tinggi. Yang pastinya, data-data kalian akan aman tersimpan di layanan cloud storage milik Google.

Manfaat dari menggunakan Google spreadsheet, antara lain:

  • Tidak memerlukan storage space karena disimpan pada layanan cloud storage.
  • Terintegrasi dengan platfom atau aplikasi buatan Google lainnnya.
  • Dapat digunakan selayaknya menggunakan aplikasi MS Excel.
  • Memungkinkan kamu bekerja secara kolaboratif dengan anggota team.
  • Gratis untuk versi personalnya.

 

  1. Trello

Aplikasi berikut ini bernama Trello. Dengan aplikasi Trello ini memungkinkan kalian untuk dapat melacak kemajuan progress pekerjaan para karyawan yang kalian miliki. Trello dapat membantu kalian untuk meningkatkan produktivitas para karyawan maupun anggota team kalian.

Kelebihan yang ditawarkan aplikasi ini, antara lain:

  • Tersedia versi gratis dan berbayarnya.
  • Tersedia versi Desktop maupun versi cloud.
  • Mudah digunakan.
  • Kolaborasi kerja dengan tim menjadi lebih mudah.
  • Notifikasi yang dapat diatur sesuai dengan kebutuhan.

 

  1. Workplace

Workplace atau yang sebelumnya bernama Workplace From Facebook adalah sebuah aplikasi kerja kolaboratif yang tersedia dalam paket komplit. Aplikasi ini mendukung berbagai macam hal untuk keperluan kerja kolaboratif dengan anggota tim, mulai dari fitur grup, pesan instan, konfrensi video, dan lain sebagainya.

Yang ditawarkan dari aplikasi ini, antara lain:

  • Fitur grup untuk memudahkan diskusi dengan anggota team.
  • Fitur chat untuk memudahkan komunikasi.
  • Tersedia fitur call dan video conference yang dapat dimanfaatkan untuk berkomunikasi dan membentuk meeting online.
  • Fitur berbagi file dan lain sebagainya.

 

  1. RingCentral

RingCentral bisa dibilang sebagai aplikasi terbaik untuk menunjang berbagai macam bisnis. Pasalnya, kalian hanya perlu satu aplikasi saja untuk dapat mengirim pesan teks dan video, memonitor pekerjaan, sharing screen, dan lain sebagainya dengan mudah, hanya dari satu aplikasi saja.

Aplikasi ini juga memiliki fitur yang dapat menyesuaikan role para anggota team kalian, mulai dari bagian DevelopmentMarketingDesignoperator, dan lain-lain.

Manfaat dari menggunakan aplikasi RingCentral:

  • Menyediakan media untuk berkomunikasi.
  • Memudahkan untuk men-tracking pekerjaan.
  • Memudahkan pembuatan jadwal untuk kegiatan.
  • Sharing file atau dokumen digital lebih mudah.
  • Fitur chat untuk berkomunikasi dan lain sebagainya.

 

  1. Canva

Aplikasi ini terbilang sangat cocok untuk digunakan bagi kalian yang memiliki bisnis atau sedang menjalankan graphic designCanva merupakan aplikasi atau platform graphic design terbaik yang memudahkan kita untuk membuat design media sosial, presentasi, poster, dokumen dan konten visual lainnya, hanya dengan melalui satu aplikasi saja.

Aplikasi ini populer digunakan karena gratis. Selain versi gratis, Canva juga menyediakan fitur berbayar yang dapat digunakan untuk para graphic designer profesional, untuk keperluan pekerjaan mereka.

Kelebihan aplikasi Canva:

  • Tersedia ratusan ribu template design yang dapat digunakan secara gratis maupun berbayar.
  • Dapat diakses dari berbagai jenis perangkat, mulai dari Laptop hingga smartphone.
  • Ukuran template yang dapat disesuaikan.
  • Tersedia ratusan ribu element design gratis yang dapat kalian coba gunakan.

 

  1. GoogleBusiness

Ingin bisnis cepat dikenal oleh orang-orang? Gunakan aplikasi Google Business. Google Business merupakan sebuah kamus besar, yang berisikan informasi bisnis-bisnis yang sudah mendaftar pada Google Business.

Manfaat menggunakan aplikasi Google Business:

  • Gratis, tidak dipungut biaya apapun.
  • Memperkenalkan bisnis kalian kepada pengguna internet.
  • Dapat menemukan kompetitor yang satu jenis bisnis dengan yang kalian miliki.
  • Dapat mengarahkan konsumen untuk mengujungi website bisnis kalian.
  • Tempat bisnsi kalian akan terlihat di layanan Google Maps.
  • Terlihat lebih profesional.

 

  • RajaOngkir

Punya website e-commerce? Udah terintegrasi dengan fitur ongkos kirim belum? Jika belum, kalian dapat menggunakan API dari RajaOngkir. RajaOngkir dapat memfasilitasi kalian dalam menentukan harga ongkos kirim produk, dari tempat kalian ke tempat konsumen kalian dengan mudah.

Dengan menggunakan API ini, kalian jadi dapat menyesuaikan harga penjualan untuk produk kalian.

Berikut ini adalah beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh API RajaOngkir ini:

  • Mendukung biaya ongkir terupdate dari 23 jasa pengiriman di Indonesia.
  • Memungkinkan kalian untuk melakukan tracking terhadap pesanan yang sudah dikirim.
  • Dapat diaskes dari berbagai perangkat.