Senin, 28 Juni 2021

Cara Membuat Website Gratis - Website Murah

Cara Membuat Website Gratis - Website belakangan ini mulai banyak dibutuhkan oleh orang-orang. Terutama bagi mereka yang memiliki atau menjalankan bisnis.

Website dalam bisnis dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk mempromosikan produk dan membangun branding binsis. Dengan website, kita dapat menjangkau banyak audiens di berbagai daerah lokal, bahkan internasional. Website juga dapat memungkinkan kita untuk membagikan informasi kepada konsumen dengan mudah dan cepat.

Bagi orang awam seperti kita pastinya akan kebingungan jika ditanya mengenai cara membuat suatu website. Beberapa dari kita juga pastinya akan lebih memilih menggunakan Jasa Pembuat Web Saja. Padahal, saat ini itu sudah ada banyak tools maupun cara yang dapat membantu kita dalam membuat website. Baik membuat website dengan biaya yang murah, bahkan membuat website dengan gratis atau tanpa biaya.

Cara Membuat Website Gratis Yang Paling Mudah


Cara Membuat Website Gratis Yang Paling Mudah
Cara Membuat Website Gratis Yang Paling Mudah

Memilih Platform

Sebelum mulai membuat sebuah website, ada baiknya jika kamu memilih dulu platform yang akan digunakan untuk membuat websitenya. Platform ini nantinya akan kamu gunakan untuk membantu kamu dalam membuat sebuah website.

Saat ini sudah ada banyak platform gratis yang dapat kamu gunakan untuk membuat website impian kamu sendiri. Platform pembuat website yang gratis tersebut antara lain seperti, Wordpress, Drupal, Joomla!, wixsite, blogger,  dan lain sebagainya.

Platform pembuat website gratis yang paling banyak digunakan saat ini adalah Wordpress. Wordpress banyak digunakan karena sangat cocok digunakan untuk pemula dan sangat mudah untuk digunakan. Selain itu, Wordpress juga dapat digunakan untuk membuat website secara gratis, baik itu pada saat mengunduh, menginstall ataupun saat memodifikasi tampilannya.

Selain itu, Wordpress ini juga sangat cocok untuk digunakan dalam membuat berbagai jenis website seperti blog, website untuk pengusaha kecil, website perusahaan, hingga website e-commerce atau toko online.

 

Pilih Domain dan Hosting

Langkah selanjutnya adalah menentukan nama domain website dan layanan hosting yang akan gunakan. Setelah kamu sudah menentukan platform yang ingin kamu gunakan dalam membuat website, maka langkah berikutnya adalah menentukan nama domain dan layanan hosting yang akan digunakan.

Nama domain adalah nama website yang akan tampil dan akan muncul jika dicari oleh user. Untuk membuat nama domain ini, biasanya kamu akan dikenakan biaya pembuatannya. Kamu dapat membuat nama domain dengan cara membelinya melalui website-website penyedia domain.

Akan tetapi, biasanya penyedia layanan hosting juga menjual layanan hostingnya kedalam satu paket dengan nama domain. Jadinya kamu hanya perlu membayar satu kali saja untuk bisa mendapatkan nama domain dan layanan hosting.

Akan tetapi, jika kamu hanya ingin membuat nama domain. Kamu dapat membelinya secara terpisah dengan biaya antara Rp. 80.000 hingga ratusan atau bahkan jutaan, tergantung dari jenis domain apa yang ingin kamu buat.

 

Modifikasi Template

Biasanya jika kita menggunakan penyedia platform CMS untuk membuat website, kita akan disuguhkan dengan tampilan design yang default. Nah, agar tidak bosan dan boring. Kamu dapat melakukan kostumisasi template website tersebut. Kamu dapat menggunakan template gratis yang biasanya sudah disediakan ataupun menggunakan template premium dengan hanya membayar 1x saja.

Nah, dari sini kamu sudah bisa melakukan berbagai macam modifikasi ataupun melakukan tambahan. Akan tetapi untuk proses modifikasi ini biasanya terdapat batasan tergantung dari platform pembuat websiste gratis yang kamu gunakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar